Bahan:
10 bh jamur portobello
2 btr telur, kocok lepas
minyak untuk menggoreng
Isi:
2 sdm minyak goreng
100 gr bawang bombai, cincang halus
4 siung bawang putih, cincang halus
150 gr tempe, kukus dan haluskan
100 gr daging cincang
2 btg daun bawang, iris tipis
1 sdt saus aroma
½ sdt garam
½ sdt lada
1 btr telur
Cara Membuat:
1. Cuci bersih jamur portobello .
2. Isi: Panaskan minyak, tumis bawang bombai dan bawang putih sampai harum dan matang. Angkat, sisihkan.
3. Campurkan tempe halus, bumbu tumis, dan daging cincang, aduk rata.
4. Masukkan daun bawang, saus aroma, garam, lada, dan telur, aduk rata.
5. Masukkan adonan tempe ke dalam mangkuk jamur, ratakan.
6. Celupkan jamur ke dalam telur kocok, lalu goreng sampai berwarna kecokelatan. Angkat, sajikan selagi hangat.
Untuk 6 Orang
Tips: Jamur Portobello (nama lainnya, portobello) bentuknya seperti mangkuk, besar, dan bergaris tengah 5 cm. Dapat dibeli di pasar swalayan.
Resep: Nuraini W
Uji Dapur: Dilla
Penata Saji: T. Firta Hapsari
artikel terkait :
Ayam Bumbu Tandoori
Ayam Bumbu Ketumbar
Gulai Kacang Panjang
Kailan Bumbu Kari
Vermicelli Tumis Udang
Selada Udang Segar
Udang Pun Tahu
Udang Bakar Saus Bawang Putih
Tumis Udang Caprina
Tumis Asparagus Keju
Udang Kacang Panjang
Ayam Goreng Gongso Bumbu Pedas
Ayam Masak Hijau
Ayam Gulung Kangkung
Ayam Bakar Presto
No comments:
Post a Comment