Sunday, April 7, 2013

Resep Masakan "Daging Bumbu Abing"


Bukan salah ketik, tapi memang resep ini memakai bumbu abing. Daging yang digunakanpun bukan daging kambing, melainkan daging sapi. Seperti apa keunikannya? Yuk coba buat masakan ini!

Bahan:
  • 500 g daging has dalam/luar sapi, iris melintang tipis
  • 1 lembar daun salam
  • 750 ml santan sedang
  • 2 sdm air asam Jawa
  • 150 g kelapa sedang kupas, parut, sangrai, tumbuk
  • 3 sdm minyak sayur
  • Bumbu, haluskan:
  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar
  • ½ sdt merica butiran
  • ½ sdt jintan
  • 1 cm jahe
  • 1 cm lengkuas
  • 50 g gula Jawa
  • 2 sdt garam 


Cara Membuat:
  • Didihkan santan bersama Bumbu Halus, daun salam dan air asam Jawa.
  • Masukkan irisan daging. Masak dengan api sedang hingga kuah mengental dan daging empuk.
  • Tambahkan kelapa sangrai tumbuk.
  • Masak hingga agak kering. Angkat.
  • Sajikan.
Sajian untuk 8 porsi.

Artikel Terkait